Bulan madu tentu menjadi salah satu agenda penting bagi setiap pasangan pengantin. Memilih tempat bulan madu yang tepat merupakan salah satu kunci penting untuk merasakan momen bahagia bersama pasangan secara maksimal. Berikut daftar lokasi terbaik bulan madu di Indonesia yang bisa menjadi destinasi bulan madu kalian:
1. Bali
Pulau yang terkenal dengan sebutan Pulau Dewata ini memang terkenal keindahannya, bahkan wisatawan luar negeri pun berbondong-bondong datang ke pulau ini untuk menikmati keindahan alamnya. Bali merupakan salah satu destinasi bulan madu yang sangat disarankan, kenapa? Karena Bali menyajikan eksotisme alam dan budaya yang akan membuat kalian memiliki momen bahagia yang tidak terlupakan. Selain keindahan alamnya, Bali juga memiliki pilihan banyak sekali pilihan hotel yang bisa kalian pilih untuk menginap, mulai dari hotel yang sederhana hingga sangat mewah, semuanya tersedia di sana. Sajian kuliner Bali yang nikmat, unik, dan bercitarasa tinggi juga semakin membuat pulau ini menjadi tempat favorit para pasangan yang hendak berbulan madu.
2. Lombok
Lombok juga memiliki keindahan alam yang tidak kalah menarik dibanding Pulau Dewata. Lombok menyuguhkan pantai dan gili yang beraneka jenis, sehingga kalian bisa menikmati keindahan alam yang bervariasi. Perairan di Lombok juga masih alami dan jernih sehingga kalian bisa mencoba wisata snorkeling dan menikmati indahnya warna-warni ikan, karang, dan biota laut yang terlihat begitu indah dan memesona. Selain alam yang memesona, Lombok juga menawarkan penginapan yang cukup terjangkau di kantong. Pilihan hotel di Lombok memang tidak sebanyak di Bali, tetapi di pulau ini pilihannya sudah cukup bervariasi.
3. Jogjakarta
Jogjakarta juga menawarkan keindahan alam dan wisata budaya yang luar biasa. Di jogjakarta kalian bisa menikmati kemegahan candi Borobudur yang pernah dinobatkan menjadi salah satu keajaiban dunia atau menikmati megahnya keraton Ngayogjakarta. Jogya tidak hanya menawarkan pemandangan yang indah dan megah saja, tetapi juga nuansa tradisional yang begitu lekat dan memesona. Berkeliling kota Jogjakarta menaiki delman bersama pasangan bisa menjadi pengalaman romantis yang tidak terlupakan.
4. Batu-Malang
Daerah Batu merupakan salah satu tempat yang sangat cocok untuk berbulan madu. Batu menawarkan hawa yang sejuk, berbagai lokasi wisata yang modern dan unik, serta pilihan vila yang bervariasi sebagai tempat penginapan. Berbagai lokasi wisata yang ditawarkan di kota ini antara lain Eco Green Park, Batu Secret Zoo, The Bagong Adventure, Museum Angkut, Batu Night Spectakuler, Jatim Park II, Wisata petik buah apel, dan berbagai lokasi wisata lainnya. Berbagai pilihan wisata yang unik dan menarik yang dikombinasikan dengan hawa yang sejuk benar-benar dapat menciptakan suasana bulan madu yang romantis.
5. Raja Ampat-Papua
Raja Ampat memiliki keindahan alam yang luar biasa, bahkan ada yang menyebutnya sebagai surga dunia. Keindahan alam yang begitu memesona harus ditebus dengan biaya transportasi dan akomodasi yang cukup tinggi, tetapi jika ingin mendapatkan bulan madu yang sangat istimewa dan berbeda, Raja Ampat bisa menjadi pilihannya.
Demikian ulasan mengenai beberapa lokasi yang highly reccomended untuk dijadikan destinasi bulan madu. Selamat berbulan madu.